Jumat, 04 Juli 2014

Emaak, Aye Nindya Praja, Mak!

Tiga minggu kemaren berakhir dengan ini..

GAP IPDN SUMBAR

Loe pasti tau gue yang mana... :D
GAP JATIM REG SUMBAR XXIII

BUKIT PRAJA


naik, naik, ke puncak bukit

"Sebuah bangsa tidak akan kekurangan sosok pemimpin selama pemudanya suka bertualang ke hutan, gunung dan lautan" JH Dunnant

thats my campuss


Cheer up! click

FAREWELL MAS MBAK JATIM 22 REG SUMBAR

Setiap pertemuan berkonseksuensi pada sebuah perpisahan. Dan seperti semua perpisahan, ada yang namanya momen berpisah. Yakni saat-saat dimana kita tidak siap untuk meninggalkan semua hal dengan semua kenangan yang kita buat bersamanya. Bagi angkatan XXIII, mas mbak XXII sudah seperti keluarga sendiri, mungkin demikian sebaliknya. Hari-hari akan terasa berbeda tanpa melihat wajah mereka, mendengar seru suaranya, hal-hal yang kita bagi bersama, tawa, sedih, bahkan koreksi-koreksi. Setiap hati mereka yang mendengar kata Reg.Sumbar akan bergetar, merasakan kembali potongan hati yang mereka tinggalkan, disini.

Bagi mereka, kampus sumbar mungkin sudah seperti sebuah sepatu, yang awalnya kurang nyaman tapi perlahan semakin pas dipakai dan terus-menerus menemani setiap langkah dan lari mereka. Kini sepatu itu harus dilepas, dan kembali melangkah dengan sepatu yang baru, Jatinangor.

Selamat berjuang, mas mbak, we love you all... :')

tak akan terlupakan

Kita akan berkumpul lagi, yeah

NINDYA PRAJA....

Alhamdulillahi robbil alamiin




HOME!

Cuti tahun ini bener-bener bikin meringis. Tujuh minggu, mulai tanggal 2 juli 2014. Gue bisa pake buat ternak hamster sampe tiga generasi neh. khukhukhuu. Yang pasti gue harus susun rencana cuti panjang ini biar ga berakhir mubadzir seperti tahun-tahun kemaren. Rencananya adalah : menjalankan rencana wasana praja. (nasib masih junior.... T_T )

Rumah, ga banyak yang berubah dari bangunan tua ini. Masih tetap dengan warna yang sama, dan berantakan yang sama. Hei, ranjang warisan, long time no see. :D




Tidak ada komentar:

Posting Komentar